Friday, August 30, 2013

[indonesia_damai] Re: #sastra-pembebasan# Mengapa Jokowi Capres yang Paling Diinginkan?

 

Trimakasih mbak Mira atas posting artikelnya, yang cukup menarik untuk
kita cermati bersama.

Dukungan Ahok kepada Jokowi , yang secara terbuka menyatakan bhw
Jokowi pantas menjadi Presiden, tidak mungkin tanpa sepengetahuan
Jokowi, mengingat sikap Ahok yang sangat loyal terhadap Jokowi. Bahkan
Ahok meletakkan dirinya hanya sbg Staf Jokowi yang bertugas agar
"program Pak Gubernur harus behasil", demikian Ahok. Dan semua orang
menyaksikan sepak terjang Ahok selama ini yang memang benar2 sangat
membantu dan sangat dibutuhkan sekali oleh Jokowi dlm melakukan
gebrakan2 nya menanggulangi berbagai rintangan yang tidak ringan, yang
dihadapi pemerintah DKI Jakarta mewujudkan program2 nya untuk Jakarta
Baru.

Karena itu, apabila kelak Jokowi akan dicalonkan sbg Presiden, ada
kemungkinan besar Jokowi tetap ingin didampingi oleh Ahok untuk
menanggulangi tantangan yang jauh lebih besar dan lebih rumit. Dan
juga kemungkinan besar mayoritas warga akan menghendaki pasangan
Jokowi-Ahok tetap dipertahankan. Jokowi bilang, pemimpin itu harus
setia kepada Konstitusi dan amanat Konstitusi itu bersumber ditengah
kehidupan warga, terutama warga miskin. (-dikutip dari salah satu
pidato Jokowi). Ahok berjanji siap mati demi Konstitusi dlm menunaikan
sumpah jabatannya.

Salam hangat,

Arif Harsana

------------------------- Von: "MiRa" <la_luta@yahoo.com>
An: sastra-pembebasan@yahoogroups.com
Betreff: #sastra-pembebasan# Mengapa Jokowi Capres yang Paling
Diinginkan?
Datum: Fri, 30 Aug 2013 09:19:37 +0200

http://nasional.kompas.com/read/2013/08/30/0938327/Mengapa.Jokowi.Capres.yang.Paling.Diinginkan
[1].

Mengapa Jokowi Capres yang Paling Diinginkan?

Jumat, 30 Agustus 2013 | 09:38 WIB

KOMPAS.com - Eman Sulaeman Nasim, pengajar FISIP Universitas
Indonesia dan Direktur IndonesiaChannel, berbagi pendapat seputar
melesatnya popularitas Jokowi.

Mencuatnya nama Joko Widodo atau Jokowi, yang baru sekitar satu tahun
menjadi gubernur ibu kota negara Republik Indonesia, Jakarta, adalah
sebuah bukti, masyarakat saat ini membutuhkan figur pemimpin yang
benar-benar mau bekerja, dan melayani rakyat serta bangsa dan negara.
Bukan pemimpin yang hanya pandai bicara di depan televisi, mengaku
paling peduli rakyat, mengaku pahlawan dan penyelamat bangsa, tetapi
kenyataannya no action talk only.

Bangsa Indonesia membutuhkan pemimpin yang mau bekerja melayani
rakyat, bukan minta dilayani. Saat ini bangsa Indonesia membutuhkan
pemimpin yang mau mendengar apa keluh kesah dan problema rakyatnya
setelah itu bekerja keras menyelesaikan problema rakyatnya.

Saat ini bangsa Indonesia membutuhkan pemimpin yang tegas, tetapi
manusiawi. Sebelum menegakkan peraturan, rakyat diberikan pengertian
dan penyadaran. Jika bisa memperbaiki diri, diberi kesempatan.
Pemerintah membantu memberikan solusi dari persoalan tersebut.

Apa yang dilakukan Jokowi selama satu tahun ini sudah hampir sesuai
dengan harapan rakyat akan sosok pemimpin yang dirindukan. Jokowi
melakukan kegiatan komunikasi yang sangat baik. Ia berusaha
mendapatkan informasi langsung dari sumbernya, mengecek kondisi
lapangan dan kondisi rakyat yang dipimpinnya tanpa rekayasa.
Mendengarkan dan menyimak keluh kesah beserta problema mereka. Satu
per satu permasalahan diurai, diselesaikan. Program prorakyat
dilanjutkan. Jika ada kelompok masyarakat yang menghalangi programnya
dan mengganggu masyarakat lainnya, Jokowi menjelaskan program kerjanya
sehingga rakyat tahu tujuannya. Rencana anggaran dibuat transparan.

Pada dasarnya, rakyat akan mendukung program kerja untuk
kesejahteraan rakyat, bukan untuk kepentingan keluarga ataupun kerabat
penguasa.

Apa yang dilakukan oleh Jokowi dirasakan manfaatnya untuk rakyat.
Seperti penertiban Waduk Pluit, penertiban Pasar Tanah Abang,
pembangunan Kampung Deret, pembangunan rumah susun, dan beberapa
program lainnya.

Hal lainnya, masyarakat senang melihat dan menyaksikan pemimpin yang
tidak berambisi. Masyarakat suka kepada pemimpin yang loyal serta
setia. Meski berbagai survei politik menunjukkan Jokowi paling
didukung rakyat Indonesia menjadi presiden, toh Jokowi berbeda dengan
yang lainnya. Jokowi tidak menunjukkan ambisinya ingin menjadi
presiden. Dia justru mempersilakan masyarakat bertanya kepada ketua
umum partai politiknya, Ibu Megawati. Sikap Jokowi seperti ini semakin
menambah rasa simpati.

Hal lainnya yang disukai masyarakat, Jokowi pandai mengolah EQ
(emotional quotient). Jokowi pandai mengendalikan emosi dan memberikan
jawaban menyejukkan. Seorang pemimpin juga tidak baik terlalu
memperlihatkan sikap mellow. Berpura-pura menangis melihat penderitaan
rakyat.

Hal yang tidak kalah pentingnya, sikap Jokowi menghormati profesi
wartawan menjadikan sepak terjang Jokowi terus diekspos wartawan. Apa
yang dilakukan Gubernur DKI Jakarta diketahui oleh hampir seluruh
rakyat Indonesia. Gaungnya bergema hingga ke mancanegara. Ini semua
membuat rakyat Indonesia menjadi semakin simpati kepada Jokowi.

Itulah sebagian alasan mengapa sekarang hampir sebagian besar rakyat
Indonesia berharap Jokowi kelak bisa memimpin negeri ini.

Eman Sulaeman Nasim, Pengajar FISIP UI, Direktur IndonesiaChannel,
Tinggal di DKI Jakarta

------------------------------------

_________________________
SASTRA-PEMBEBASAN, wacana sukasamasuka sastrakitakitaYahoo! Groups
Links

Links:
------
[1]
?ctl=dereferer&to=aHR0cDovL25hc2lvbmFsLmtvbXBhcy5jb20vcmVhZC8yMDEzLzA4LzMwLzA5MzgzMjcvTWVuZ2FwYS5Kb2tvd2kuQ2FwcmVzLnlhbmcuUGFsaW5nLkRpaW5naW5rYW4%3D
[2]
?ctl=dereferer&to=aHR0cDovL2dyb3Vwcy55YWhvby5jb20vZ3JvdXAvc2FzdHJhLXBlbWJlYmFzYW4v
[3]
?ctl=dereferer&to=aHR0cDovL2dyb3Vwcy55YWhvby5jb20vZ3JvdXAvc2FzdHJhLXBlbWJlYmFzYW4vam9pbg%3D%3D
[4] javascript:void(0)
[5] javascript:void(0)
[6] javascript:void(0)
[7] ?ctl=dereferer&to=aHR0cDovL2RvY3MueWFob28uY29tL2luZm8vdGVybXMv

[Non-text portions of this message have been removed]

__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)
Recent Activity:

------------------ Forum Indonesia Damai (FID) ------------------
Arsip Milis FID http://groups.yahoo.com/group/indonesia_damai/messages
Bergabung ke Milis FID:  indonesia_damai-subscribe@yahoogroups.com
Keluar dari Milis FID:  indonesia_damai-unsubscribe@yahoogroups.com
---------------- indonesia_damai@yahoogroups.com ----------------
.

__,_._,___